Cariustadz.id, – Bulan Ramadan menandakan salah satu kewajiban bagi seluruh umat Muslim di dunia yaitu puasa. Lalu, bagaimana dengan ibu hamil? Apakah juga harus menjalankan ibadah puasa?
Dalam program “Ruang Tengah” yang diselenggarakan Cari Ustadz, Ustadzah Nurul Afifah Habie, ustadzah dari cariustadz.id, menjelaskan bahwa ibu hamil diperbolehkan untuk tidak berpuasa. Hal ini berdasarkan dalil al-Quran surah al-Baqarah ayat 184 yang disebutkan bahwa orang yang sakit dan perjalanan jauh, boleh untuk tidak berpuasa. Ini juga dikuatkan dengan hadis riwayat Anas bin Ka’b, bahwa Rasulullah bersabda: Allah Swt tidak mewajibkan puasa bagi musafir dan juga ibu hamil dan menyusui.
Baca Juga: Puasa dengan Niat Diet
Atas dasar dalil di atas, menurut Nurul Afifah Habie, ibu hamil dan menyusui diperbolehkan untuk tidak berpuasa. Akan tetapi, kewajiban bagi mereka adalah tetap mengganti puasa di hari yang lain di luar bulan Ramadhan.
Nurul Afifah melanjutkan, ada dua kondisi yang berbeda bagi ibu hamil. Bila yang merasa sakit dan lemah adalah ibunya, maka ibu tersebut hanya wajib mengganti puasa di hari lain. Hal ini dikarenakan ibu hamil yang sakit, diposisikan sebagai orang sakit. Kemudian jika yang lemah adalah janin dalam kandungan, yang apabila berpuasa dapat membahayakan janin, maka ibu boleh tidak berpuasa dan wajib mengganti puasa di luar bulan Ramadhan ditambah dengan membayar fidyah.
Lalu bagaimana bila dilihat dari aspek kesehatan? Menurut dr. Dini Utari Sp.OG, dokter mitra Halodoc, dalam berbagai penelitian yang dilakukan di dunia seperti di Turki, Arab Saudi, dan Iran, tidak ada perbedaan bermakna antara berpuasa dan tidak berpuasa, sama saja. Artinya puasa tidak menjadi alasan kekurangan asupan gizi bagi ibu hamil dan janin. Yang berbeda hanya waktunya saja, yang biasa di siang hari diganti menjadi malam hari.
Dini menambahkan bahwa pada prinsipnya ibu hamil memiliki kondisi yang berbeda-beda. Ibu itulah yang perlu mengetahui kapasitas dirinya, apakah puasa dapat mengganggu kesehatan atau tidak.
Baca Juga: Menjaga Imunitas Saat Puasa
Untuk ibu hamil yang bertekad untuk menjalankan ibadah puasa, dr. Dini memberikan beberapa tips. Pertama, pastikan asupan cairan dan makanan harus tetap cukup. Artinya asupan ke dalam tubuh harus seimbang dan sesuai sebagaimana ketika tidak berpuasa hanya memindahkan waktu makan dan minum saja.
Kedua, ketika berbuka puasa diharuskan untuk makan sedikit terlebih dulu misalnya dengan kurma dan air putih. Karena ada pengosongan lambung yang lebih lambat bagi ibu hamil, yang menyebabkan bila makan langsung banyak maka akan mudah muntah.